Tujuh orang anggota dari idol gruop AKB48 ikut berperan dalam film "Ultraman Saga" yang merupakan salah satu seri Ultraman, drama super hero yang digemari di Jepang. Seperti dilansir Tokyohive, Selasa (22/11), ketujuh wanita yang terpilih itu adalah Akimoto Sayaka, Miyazawa Sae, Umeda Ayaka, Masuda Yuka, Kobayashi Kana, Sato Sumire dan Shimada Haruka.
Mereka nantinya akan tergabung dalam Pasukan Pertahanan Bumi yang dipanggil 'Tim U'. Tim ini akan bekerja sama dengan si jagoan dan ini pertama kalinya pasukan tersebut muncul di seri ini.
"AKB48 dan Ultraman itu memiliki kesamaaan yaitu ketika membuat para penggemar menjadi ceria. Saya pikir ini adalah misi kami untuk memberikan keberanian pada orang-orang yang tertimpa musibah," kata Akimoto.
Akimoto akan berperan sebagai ketua tim bernama Anna, Miyaza bermain sebagai kapten unit serangan khusus, Sawa. Umeda tampil sebagai Misato, si wakil ketua sementara Masudan dan Kobayashi memainkan peran sebagai Nonko dan Maomi. Sato dipilih sebagai petugas medis bernama Riisa dan Shimada berakting menjadi Hina yang bertugas sebagai kepala bagian komunikasi.
Seperti apa aksi wanita-wanita cantik ini bertempur bersama Ultraman melawan para monster? Tunggu filmnya mulai 24 Maret 2012.
cr: tabloidbintang